Ngabuburit Bareng Schoko

Schoko dengan bangga mempersembahkan acara spesial “Ngabuburit Bareng Schoko”, sebuah event penuh kebersamaan yang menghadirkan berbagai kegiatan menarik untuk menemani waktu menunggu berbuka puasa. Acara ini akan berlangsung pada Minggu, 23 Maret 2025, mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai di Saung Mang Udjo, Bandung.

Mengusung konsep ngabuburit yang berisi aktivitas seru dan bermanfaat, Schoko menghadirkan berbagai rangkaian acara menarik seperti Grand Baking Demo, Beauty Class, Santunan Anak Yatim, Kajian Bersama Kang Acel, Buka Bersama dan Doorprize. 

Untuk bisa menjadi bagian dari acara istimewa ini, peserta dapat membeli tiket dengan harga spesial Early Bird Rp 50.000 (tersedia hingga 18 Maret 2025) atau Tiket Normal Rp 75.000 setelah tanggal tersebut.

Jangan lewatkan kesempatan untuk ngabuburit dengan cara yang lebih berkesan! Ajak keluarga dan teman-teman untuk ikut serta dalam acara ini.

Untuk informasi lebih lanjut dan pembelian tiket, hubungi:
📞 0813-2044-9303 (Aldi)

Mari bersama Schoko, kita rayakan Ramadan dengan penuh keceriaan dan keberkahan!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *